Postingan

Menampilkan postingan dari Agustus, 2016

Mengatasi Nomor Peserta UKG 2015 yang Hilang

Gambar
Bagaimana Cara Mengatasi Masalah Nomor Peserta UKG 2015 yang Hilang  Bapak dan Ibu Guru sudah melakukan registrasi akun Guru Pembelajar Online di sim.gurupembelajar.id ? Jika belum ayo buruan! Rencananya diklat online pasca UKG 2015 ini akan dimulai pada bulan September ini. Nah, sudah mepet waktunya ya. Oh ya, mungkin Bapak dan Ibu terkendala masalah untuk melakukan registrasi Guru Pembelajar Online (GPO) ini karena kehilangan nomor peserta UKG tahun 2015 . Nah kalau sudah begini, boro-boro mau login dan melihat nilai hasil UKG 2015 (raport UKG) , registrasi saja belum bisa. Jangan sedih. Pasti ada cara untuk mengatasi masalah ini. cara mengatasi masalah tidak bisa registrasi guru pembelajar karena nomor peserta UKG 2015 hilang Oh ya, sebenarnya untuk melihat nomor peserta UKG tahun 2015 bisa dilakukan di portal kemdikbud, yaitu pada link http://info.gtk.kemdikbud.go.id . Cuma saja sekarang ini servernya lagi bermasalah (tidak bisa dibuka, mungkin sedang maintenance atau persiapan u

Masih Ada Waktu: Mendaftar CPNS Di CASN GGD Kemdikbud 2016

Gambar
Kabar gembira, bahwa pada tahun 2016 ini Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia (Kemdikbud RI) telah membuka pendaftaran CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) atau sekarang lebih dikenal sebagai CASN (Calon Aparatur Sipil Negara). Proses pendaftaran dan seleksi tentunya agak berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Mari kita simak selengkapnya. laman CASN di casn.kemdikbud.go.id Nah, proses pendaftaran secara online telah berlangsung dan kini sampai pada tahap melengkapi berkas. Setelah melakukan proses pendaftaran melalui aplikasi pendaftaran CASN online di https://registrasi.casn.kemdikbud.go.id maka diminta kepada semua pelamar CASN Kemdikbud RI tahun 2016 ini untuk sesegeranya melengkapi persyaratan administrasi. Kemudian pelamar juga diminta untuk sesegeranya mengirimkan berkas persyaratan administrasi tersebut paling lambat pada tanggal 31 Agustus 2016 cap pos. Hal ini penting agar panitia seleksi dapat memproses pendaftaran para pelamar CASN Kemdikbud RI. Untuk diketa

Bagaimana Cara Melihat Rapor UKG Tahun 2015 ?

Gambar
Bagaimana Cara Melihat Rapor UKG Tahun 2015? Bapak dan Ibu Guru mungkin telah lama penasaran bagaimana rapor (raport) hasil UKG (Uji Kompetensi Guru) yang telah dilaksanakan pada bulan November - Desember tahun 2015 lalu. Sekarang sudah bisa lho Bapak dan Ibu Guru. Syaratnya gampang, cuma punya akun (sudah registrasi dan login di SIM GPO . SIM GPO adalah adalah singkatan dari Sistem Informasi Manajemen Terpadu Guru Pembelajar Online milik Direktorat Jenderal (Dirjen) GTK (Guru dan Tenaga Kependidikan) Kemdikbud (Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan) RI. Dan untuk bisa melakukan registrasi (mendaftar) di SIM GPO ini Bapak dan Ibu Guru hanya perlu mempunyai nomor peserta UKG (Uji Kompetensi Guru) tahun 2015 itu. tampilan rapor UKG tahun 2015 di Guru Pembelajar Online (GPO) GTK Kemdikbud Langkah-Langkah untuk Melihat Rapor UKG Tahun 2015 Jadi pada dasarnya untuk melihat rapor UKG tahun 2015 langkah-langkahnya secara garis besar adalah: Registrasi Akun Guru Pembelajar di SIM GPO Dirjen

Cara Login Guru Pembelajar Online Program Pasca UKG 2015

Gambar
Sudahkah Register? Pada beberapa hari terakhir, Bapak dan Ibu Guru sudah mulai dapat login ke portal atau situs Guru Pembelajar Online (moda daring atau moda dalam jaringan internet). Nah, bagaimana dengan anda? Sudah berhasil login belum? Kalau belum berhasil, yuk ikuti langkah-langkah berikut, karena kami akan memberikan tutorial cara login ke portal Guru Pembelajar yang merupakan Program Pasca UKG tahun 2015 ini. Sudah siap? Yuk dilanjut. Syarat untuk dapat login (masuk ke dalam akun pribadi masing-masing guru) adalah: Telah Melakukan Registrasi Akun Guru Pembelajar di SIM Guru Pembelajar (Sistem Informasi Manajemen Terpadu Guru Pembelajar Online - SIM GPO).  Jika Bapak dan Ibu Guru BELUM melakukan REGISTRASI AKUN maka Bapak dan Ibu tidak akan dapat LOGIN. Lalu bagaimanakah cara melakukan registrasi akun Guru Pembelajar Moda Daring atau Online ini? Silakan Baca : Cara Registrasi Guru Pembelajar Online (Moda Daring/ Dalam Jaringan) Jika Bapak dan Ibu sudah melakukan Registrasi atau

Cara Registrasi Guru Pembelajar Online (GPO)

Gambar
Cara Registrasi dan Login Guru Pembelajar Online (GPO) di sim.gurupembelajar.id Program Guru Pembelajar dari Kemdikbud sudah mulai bergulir semakin dekat kepada guru-guru yang harus melakukan diklat moda daring (dalam jaringan atau online) dan guru pembelajar dengan moda diklat kombinasi luring dan daring (luring = luar jaringan atau offline / tatap muka). Sekarang para Pengampu, Instruktur Nasional GP (IN Guru Pembelajar) telah didiklat begitu juga para mentor. Kini Sistem Informasi Manajemen Terpadu (sim.gurupembelajar.id) telah mulai dibuka untuk semua guru yang telah mengikuti UKG akhir 2015 lalu. Dan, mereka sudah dapat melakukan registrasi sebagai Guru Pembelajar Online (GOP) di portal tersebut. Nah untuk itulah kami akan memberikan langkah-langkah atau cara registrasi dan login dengan akun guru masing-masing di sim.gurupembelajar.id tersebut. Langkah-Langkah Registrasi Guru Pembelajar di Situs Guru Pembelajar Baiklah, sekarang kami akan memberikan langkah-langkah atau cara yan

Cara Membuat Presentasi Di Prezi: Sign Up (Mendaftar)

Gambar
Tutorial Prezi (Cara Membuat Presentasi dengan Prezi): SERI 1 - Sign Up (Mendaftar) Bapak dan Ibu Guru ingin mencoba membuat presentasi di prezi secara gratis (free)? Gampang banget kok. Tapi langkah awalnya adalah dengan membuat akun terlebih dahulu. Dengan kata lain, Bapak dan Ibu Guru harus SIGN UP (mendaftar) terlebih dahulu. Syaratnya? Gampang juga, cuma modal email doang! Plus jaringan internet, karena membuat presentasi dengan prezi secara free (gratis) harus online (terhubung ke internet). Baca Juga: Tutorial Prezi: Navigasi di Kanvas Prezi Lalu, bagaimana pula langkah-langkah untuk sign up (membuat akun) alias mendaftar di prezi? Yuk ikuti caranya berikut ini, sambil diperhatikan gambar-gambarnya. Buka website prezi dengan alamat http://prezi.com Maka akan muncul halaman depan yang kira-kira tampilannya akan seperti gambar berikut ini. Perhatikan tombol biru GO TO PREZI (For Individuals and Students) Klik tombol (button) berwarna biru GO TO PREZI tersebut. Lihat gambar di baw

Bosan dengan PowerPoint? Coba SlideDog

Gambar
Kalaunya Bapak dan Ibu Guru sudah sering menggunakan PowerPoint, bisa jadi sesekali ingin mencoba aplikasi yang lain untuk membuat file presentasi. Nah, kalau sebelumnya saya kasih tau ada yang namanya Knovio, maka hari ini saya kasih tau ada lagi yang lain. Nama aplikasi pembuat presentasi ini adalah SlideDog . bosan dengan PowerPoint, coba SlideDog Mengapa sih, orang-orang kok membuat aplikasi yang bermacam-macam untuk membuat sebuah file presentasi? Ya, tentu karena mereka merasa ada kekurangan yang bisa ditutupi atau disempurnakan oleh aplikasi baru yang mereka kembangkan. Seperti itu juga SlideDog. Aplikasi ini tentunya mempunyai kelebihan dan kekhasan tersendiri dibanding PowerPoint yang sudah kita biasa gunakan itu. Bagaimana? Mau lebih kenal dengan SlideDog, si aplikasi pembuat presentasi ini? Kalau begitu ayolah kita lanjutkan pembahasannya. SlideDog mempunyai slogan Free Multimedia Presentation Software . Aplikasi ini menjanjikan kebebasan bagi anda untuk mendesain bentuk dan

Tips Menjadi Seorang Guru Profesional

Gambar
Tips Menjadi Seorang Guru yang Profesional Tulisan kali ini merupakan lanjutan dari tulisan-tulisan sebelumnya tentang guru yang profesional, idel, dan menjadi idola peserta didik. Beragam cara dan langkah dapat ditempuh seorang guru untuk menjadi sosok yang lebih baik dari keadaannya sekarang ini. Sebagai seorang yang telah memilih profesi mulia ini, maka tentulah seorang guru harus menjadi lebih baik dan tak henti belajar. Berikut ini ada beberapa tips yang dapat kami tambahkan untuk melengkapi tulisan-tulisan sebelumnya, untuk menjadi seoran guru yang profesional. saya ingin menjadi seorang guru yang profesional Merasalah Tertantang dengan Pekerjaan Anda Sebaai Guru Memang pada kenyataannya demikian, bahwa pekerjaan seorang guru merupakan pekerjaan yang menantang, bahkah juga bagi guru-guru yang telah lama mengajar. Beberapa guru yang baru memulai profesi ini mungkin masih suka gugup atau kaku berada di kelasnya. Percayakah anda, bahwa di beberapa negara yang maju bidang pendidikann

Dosen Unipdu Jombang Sosialisasikan Daun Kelor Sebagai Tanaman Kesehatan

Gambar
OKEZONE.ASIA - Unipdu Jombang, Adalah Universitas Berbasis Pesantren Tinggi yang ada di provinsi Jawa Timur, yang gencar melakukan sosialisasi terkait besarnya manfaat daun kelor bagi kesehatan dan pencegahan penyakit. salah satunya adalah kegiatan KPM (Kuliah Pengabdian Masyarakat) yang di laksanakan oleh kelompok 10 di desa Ngadirejo Kec Tanjung Anom Kab Nganjuk. Sosialisasi di laksanakan dengan mengadakan workshop dengan tema "Pemanfaatan Daun Kelor Untuk Kesehatan Dan Menumbuhkan Ekonomi Kreatif " di balaidesa ngadirejo yang Menghadirkan sekitar 100 Peserta Meliputi Anggota PKK Perangkat Desa dan Warga desa Ngadirejo dan sekitarnya. Dosen Pembimbing Lapangan Chandra Sukma Anugrah Mengemukanan Kegiatan workshop ini adalah upaya untuk mensosialisasikan manfaatkan tanaman kelor sebagai tanaman kesehatan dan juga pelatihan produk olahan daun kelor yang memiliki nilai jual sehingga mampu menumpuhkan ekonomi kreatif di desa ngadirejo Kegiatan tersebut mendapat sambutan baik dar

Alternatif Media Presentasi Power Point: Knovio

Gambar
Alternatif Alat Pembuat Presentasi Power Point: Knovio Tahu kan Bapak dan Ibu Guru dengan Microsoft Power Point? Pastilah. Bahkan tentu sudah sering menggunakannya untuk membuat slide-slide presentasi. Kalau sudah biasa, mungkin mau mencoba sesuatu yang lain. Ada memang? Ada...! Bahkan banyak macamnya dan semua dengan keunggulannya masing-masing. Perkenalkan Knovio , Online Video Presentations for Instant Multimedia. halaman depan situs knovio, pembuat presentasi multimedia di knovio (alternatif lain power point) Apa sih Knovio? Baiklah mari kita mengenal alat pembuat presentasi yang satu ini. Pertama-tama saya beri tahu kalau mau menggunakan Knovio untuk membuat prsentasi, berwujud video presentasi, kita tidak perlu download aplikasinya, kecuali untuk yang versi mobile di google playstore. Tidak perlu download, cukup sign up (mendaftar) saja. Memang proses pembuatan presentasi multimedia menggunakan Knovio dilakukan secara online karena aplikasi ini memang berbasis web. Presentasi yan

Implementasi Kurikulum 2013 Dilakukan Bertahap Hingga Tahun 2019

Gambar
Implementasi Kurikulum 2013 Dilakukan Bertahap Hingga Tahun 2019 Saat ini, baru 9.000 SMP yang melaksanakan Kurikulum 2013. Memang demikian kebijakan yang diambil oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan semasa Mendikbud dijabat oleh Bapak Anies Baswedan. Hal ini disebabkan oleh kesiapan sekolah-sekolah dalam melaksanakan Kurikulum 2013. Setiap sekolah (SMP) memang mempunyai peta sumber daya yang berbeda untuk menerapkan kurikulum ini. Lalu bagaimana dengan kebijakan Mendikbud yang baru Bapak Muhajir Effensi? Kita tunggu saja. rencana tahapan pelaksanaan Kurikulum 2013 untuk SMP Boleh jadi Kemdikbud yang baru tetap akan meneruskan kebijakan Pak Anies Baswedan. Sekedar pengingat saja, bahwa implementasi Kurikulum 2013 akan dilaksanakan si seluruh SMP Indonesia nanti pada tahun 2019. Implementasi Kurikulum 2013 yang bertahap itu dapat dirinci dengan proporsi sebagai berikut: Tahun 2016 sebanyak 9.000 SMP (25% dari total SMP di Indonesia) Tahun 2017 sebanyak 18.000 SMP (50% dari total S

Kiat Jadi Guru Idola: Minta Umpan Balik dari Siswa

Gambar
Kiat Jadi Guru Idola: Minta Umpan Balik dari Siswa Masih jadi guru kan? Hehehee... ya tentu dong. Dan, apakah Bapak atau Ibu Guru masih tetap ingin menjadi seorang guru yang diidolakan oleh anak-anak? Apakah sudah tercapai, ataukah masih belum? Atau sedang mencari cara untuk semakin eksis sebagai guru yang kehadirannya dan pembelajarannya selalu dinantikan oleh siswa? Nah, tulisan berikut ini mungkin dapat diterapkan sebagai salah satu jalan untuk itu. Ingat, ini adalah salah satu jalan saja. Menjadi guru yang baik dan efektif, tentu tak bisa mengandalkan pendapat para pengawas, kepala sekolah, guru senior atau teman seangkatan saja tentang bagaimana kinerja anda sebagai guru. Untuk menjadi guru yang baik, tentu kita juga harus memperhatikan apa kata siswa tentang kita, dan apa yang mereka inginkan pada kita, atau apa harapan mereka terhadap kita sebagai guru. Nah, meminta umpan balik dari siswa adalah salah satu cara yang bagus untuk dapat menginventaris keinginan dan harapan mereka a

Masalah Utama Guru dalam Menerapkan Kurikulum 2013

Gambar
Kurikulum 2013 telah diterapkan mulai tahun pelajaran 2014/2015. Bahkan pada awal tahun pelajaran 2014/2015 tersebut, Kurikulum 2013 serentak dilaksanakan di seluruh sekolah di Indonesia pada kelas 1 dan 4 SD (Sekolah Dasar), pada kelas 7 SMP, dan kelas 10 SMA/SMK. Saat itu yang menjabat sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan adalah Bapak Muhammad Nuh. Kemudian, setelah pergantian kabinet pada masa pemerintahan Jokowi, Menteri Pendidikan yang dijabat oleh Bapak Anies Baswedan menetapkan bahwa pelaksanaan Kurikulum 2013 hanya dilakukan pada sekolah-sekolah piloting atau disebut sebagai sekolah sasaran. Guru yang menerapkan Kurikulum 2013 kemudian disebut juga sebagai guru sasaran. Hingga kini tahun pelajaran 2016/2017 yang tengah berada pada semester ganjil tetap melaksanakan Kurikulum 2013 dengan jumlah sekolah yang semakin ditambah. Ini memang kebijakan Bapak Anies Baswedan, bahwa nanti pada tahun pelajaran 2018/201 seluruh sekolah akan melaksanakan Kurikulum 2013. masalah utama gu

Mengenal Moodle - Platform E-Learning Gratis untuk Guru dan Siswa

Gambar
Sudah pernah mendengar nama Moodle disebut ketika membicarakan tentang e-learning. Pastinya kan? Memang platform e-learning gratis ini merupakan sebuah platform yang jamak dipakai oleh para pendidik (guru dan sebagainya), administrator pendidikan, dan tentunya juga siswa atau peserta didik dan pembelajar. Baiklah, bagi yang baru mendengar atau baru tahu namanya saja, sekarang kita akan mencoba mengenal apa itu sebenarnya Moodle. Moodle, sebuah platform e-learning gratis yang saat ini telah digunakan di 232 negara Seperti sudah disebutkan di atas, bahwa Moodle adalah sebuah platform e-learning. Penggunaannya untuk belajar secara online (dari jarak jauh) dengan menggunakan internet, telah didesain sedemikian rupa oleh Moodle Project melalui Moodle HQ di Australia. Saat ini, Moodle didukung pula oleh lebih dari 30 pengembang mitra, dan lebih dari 60 mitra pendukung finansial. Sistem e-learning Moodle saat ini dianggap sangat kuat, aman, dan terintegrasi untuk menciptakan sebuah lingkungan